AYAT-AYAT AL-QUR'AN DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

Sumber: musyafa.com

Al-Qur'an memang benar-benar firman Allah, sama sekali tidak ada keraguan di dalamnya. Al-Qur'an adalah perkataan Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, dan bukanlah sebuah karangan dari Nabi Muhammad SAW 

Al-Qur'an diturunkan Allah untuk pedoman hidup manusia, dan sebagai salah satu mukjizat untuk Nabi Muhammad SAW

Salah satu bukti bahwa Al-Qur'an adalah firman Allah adalah dari surah Al-Fatihah sampai An-Nas (keseluruhan isi Al-Qur'an) membantu kita untuk menjalani hidup ini, bahkan ada kisah-kisah tentang kematian dan gambaran tentang akhirat nanti

Saya mendengar salah satu ta'limnya Ustadz Adi Hidayat. Ia menuturkan bahwa dari kita hidup hingga kita meninggal dunia ada semua dalam Al-Qur'an


- Supaya kondisi janin dalam kandungan baik = QS: Al-A'raf ayat 189

- Supaya ASI mengalir lancar dan orang tua tidak gelisah menghadapi anak-anaknya = QS: Al-Baqoroh ayat 233 

- Memberikan pendidikan dini pada anak supaya dekat dengan Allah, taat kepada orang tua, dan bergaul dengan baik = QS: Luqman ayat 13-19

- Supaya cepat menangkap pelajaran, tidak mudah lupa, dan berkah ilmunya = QS: At-Taubah ayat 122

- Supaya prestasinya meningkat = QS: Al-Mujadilah ayat 11

- Supaya tidak terjebak dalam pergaulan bebas = QS: Al-Hujurat ayat 13

- Cara melamar pasangan hidup = QS: An-Nisa' ayat 4

- Menikah = QS: Ar-Rum ayat 21

- Tugas pertama suami & istri supaya menempatkan sesuai dengan fungsinya = QS: An-Nisa' ayat 34

- Cara mencari nafkah yang standar = QS: Al-Baqoroh ayat 168

- Agar bergerak sedikit rizkinya langsung datang = QS: Al-Baqoroh ayat 172

- Baru berdoa rizki sudah menghampiri = QS: Al-A'raf ayat 96

- Bakti anak kepada orang tua = QS: Al-Isra' ayat 23-24

- Tantangan merawat rumah tangga dan dalam bekerja = QS: Al-Baqoroh ayat 214

- Cara mengatasi tantangan rumah tangga dan dalam bekerja = QS: Al-Imran ayat 142

- Saat lelah = QS: Asy-Syu'ara ayat 80

- Sakit yang sampai divonis tidak bisa disembuhkan = QS: Al-Anbiya ayat 83-84

- Mengatasi orang yang iri = QS: Al-Isra' ayat 79-81

- Solusi dalam menghadapi masalah besar = QS: Al-Anbiya ayat 87-88

- Cara mensyukuri harta = QS: Ibrahim ayat 7

- Sabar dalam menyikapi kehidupan =  QS: Al-Baqoroh ayat 155-157

- Cara membahagiakan orang tua = QS: Al-Ahqof ayat 15

- Menyiapkan keturunan supaya bisa ke surga bersama-sama = QS: At-Tur ayat 21

- Kematian akan menghampiri = QS: Al-Imran ayat 185

- Malaikat maut mencabut nyawa = QS: As-Sajdah ayat 11

- Kematian yang mudah = QS: Al-Fajr ayat 27-30

- Kematian yang menegangkan = QS: Al-Anfal ayat 50

- Situasi di alam kubur yang baik = QS: Al-Imran ayat 169-171

- Adzab kubur = QS: Al-Mu'min ayat 46-47

- Melihat Allah langsung = QS: Al-Qiyamah ayat 22-23

- Masuk neraka tanpa hisab = QS: Al-Kahf ayat 100-101

- Supaya bersama Rosulullah di surga = QS: Al-Imran ayat 31

- Surga seluas langit dan bumi = QS: Al-Imran ayat 133-134

- Surga kelas ekonomi = QS: Al-Baqoroh ayat 25


Teman-teman, semua ada di dalam Al-Qur'an. Masih meragukan Al-Qur'an?

Ini baru beberapa surah dan ayat, dan masih banyak surah-surah dan ayat-ayat dalam Al-Qur'an yang mengandung petunjuk bagi hidup dan mati kita

Surah ini sangat dianjurkan dibaca ketika sehabis membaca surah Al-Fatihah dalam sholat
Misalkan kita menginginkan surga kelas ekonomi, maka bacalah surah Al-Baqoroh ayat 25. Begitu pula bagi yang ada permasalahan dengan orang yang iri, ingin membahagiakan orang tua, DLL
Jika ada permasalahan atau permohonan, bacalah sesuai surah dan ayat yang sudah dipaparkan di atas

Wallahua'lam

Comments

Popular Posts